Cara penginstallan linux sendiri sangat mudah karena tidak ada bedanya dengan penginstallan windows meskipun beberapa distro ada yang agak rumit karena menggunakan sistem TUI bukan GUI, namun untuk pemula saya sarankan menggunakan distro yang mudah dulu seperti Ubuntu, Xubuntu, Lubuntu, Linux Mint, Elementery OS dll
Cara penginstallannya sendiri bisa menggunakan media seperti DVD atau CD namun itu sudah agak jarang digunakan dan kebanyakan sudah menggunakan media USB seperti flashdisk untuk membuat media Bootable linux tersebut. Kekuarangan menggunakan media Bootable USB adalah kita harus memformat terlebih dahulu media USB tersebut sehingga data-data kita harus dihapus.
Pada kali ini saya ingin membagikan sebuah cara untuk membuat bootable USB tanpa memformat media USB tersebut yaitu menggunakan media Android, langsung saja simak caranya dibawah ini
Persyaratan :
- Menggunakan Android
- Android sudah di ROOT
- File ISO distro Linux
- Aplikasi DriveDroid (bisa didownload langsung via Google Play Store)
- Kabel data
- Download ISO distro linux (contohnya saya menggunakan Lubuntu)
- Masukan file ISO kedalam memori internal (Jangan didalam folder supaya mudah)
- Buka aplikasi DriveDroid
- Izinkan ROOT
- Pilih lokasi file ISO lalu tap Choose lalu Next
- Hubungkan kabel USB ke hp dan komputer
- Pilih Standard Android Kernel
- Lihat di komputer jika terdeteksi pilih Android Shows Up in OS
- Pilih Boot Successfully using DriveDroid
- Hilangkan centang Send Device Information to Developer
- Dalam tahap ini kita bisa melihat file isonya
- Lalu tekan lama hingga muncul pilihan seperti dibawah, lalu pilih CD-ROM on S3C 1
- Lalu restart komputer
- Masuk ke Boot Menu (setiap laptop berbeda tombol)
- Pilih USB ODD
- Kemudian install Linux seperti biasa